BeritaDaerah

Ledakan Mercon di Bangkalan, Satu Orang Tewas, Tim Gegana Polda Jatim Selidiki TKP

Ledakan Mercon di Bangkalan, Satu Orang Tewas, Tim Gegana Polda Jatim Selidiki TKP

Ledakan Mercon di Bangkalan, Satu Orang Tewas, Tim Gegana Polda Jatim Selidiki TKP. Polres Bangkalan, bersama tim Labfor dari Gegana Brimob Polda Jawa Timur, melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) pada Sabtu (20/4/2024) untuk menyelidiki penyebab pasti ledakan mercon (petasan) yang terjadi pada Jumat (19/4/2024) malam di sebuah rumah di Desa Sembilangan, Bangkalan.

Ledakan Mercon di Bangkalan, Satu Orang Tewas, Tim Gegana Polda Jatim Selidiki TKP

Advertisement

Satu orang berinisial SA dilaporkan meninggal dunia akibat ledakan tersebut, sementara dua orang lainnya, MT dan RS, mengalami luka bakar dan dalam kondisi kritis. Mereka telah dilarikan ke rumah sakit wilayah Bangkalan.

Kasatreskrim Polres Bangkalan, AKP Heru Cahyo Seputro, menjelaskan bahwa tim melakukan olah TKP dan sterilisasi untuk mencegah kemungkinan terjadinya ledakan lainnya. Mereka menemukan 5 selongsong petasan siap pakai dan telah diamankan oleh tim Jihandak Polda Jatim.

Penyelidikan tentang penyebab ledakan masih terus dilakukan oleh Polres Bangkalan dan Tim Labfor Polda Jatim. Peristiwa ini menimbulkan kerusakan parah pada rumah dan menewaskan satu orang, sehingga polisi juga mengumpulkan keterangan dari sejumlah saksi.

Jangan Lewatkan berita lainnya hanya di siapos.com dengan cara Follow SIAPOS.COM di Google News

Exit mobile version